
Cetak Seragam Batik
Selamat datang di Anzirah Batik. Ini adalah artikel yang kami tuliskan untuk mempermudah para pelanggan kami dalam melakukan pemesanan batik. Dengan membaca artikel-artikel yang kami tuliskan anda dapat mengetahui informasi dasar mengenai pemesanan batik printing custom dan juga apa saja hal yang perlu anda siapkan dan perhatikan. Artikel ini berjudul Cetak Seragam Batik, maka pada artikel ini kami akan jabarkan seragam batik apa yang dapat kami buatkan dan juga hal apa saja yang perlu anda perhatikan.
Kami sarankan anda membaca beberapa artikel yang kami tuliskan sebelum anda menghubungi kami untuk melakukan pemesanan. Hal ini kami maksudkan agar anda dapat mempersiapkan hal yang dapat mempercepat proses pemesanan batik. Selain itu, dengan paham nya anda mengenai dasar-dasar dari pemesanan batik akan memperlancar komunikasi pada saat anda menghubungi kami.
Anda dapat membaca artikel yang berhubungan dengan pemesanan batik yang akan anda lakukan. Misal, anda ingin memesan seragam batik sekolah, maka baca lah artikel kami yang berhubungan dengan batik sekolah. Dengan demikian, kami berharap anda akan mendapat inspirasi untuk batik pesanan anda agar lebih baik lagi Selain itu, anda pun dapat melihat hasil jadi dan juga proses produksi Cetak Seragam Batik kami pada website ini.
Konveksi Batik
Seragam batik yang kami buatkan untuk pelanggan memiliki tujuan yang berbeda-beda. Terkadang tujuan yang berbeda memiliki ciri khas masing-masing kegunaan. Sehingga, jika anda ingin memesan seragam batik sekolah akan berbeda dengan batik kantor untuk hal yang anda persiapkan.
Pesanan yang sering kami dapat adalah batik untuk sekolah, kantor dan juga seragam umroh. Ketiga hal tersebut memiliki perbedaan dari hal yang harus anda pilih maupun siapkan. Pada paragraf di bawah akan kami jelaskan beberapa hal yang perlu anda perhatikan dari beberapa proses pemesanan batik berdasarkan tujuan pemesanan batik. Jika anda ingin melihat produksi batik yang kami lakukan anda dapat melihanya dengan klik link produksi.
Waktu Produksi Batik
Untuk pemesanan batik sekolah dengan proses jahit, waktu produksi yang kami minta adalah 1 bulan setengah. Jika pemesanan jahit baju sekolah dengan jumlah banyak, maka kami akan meminta waktu pengerjaan selama 2 bulan. Jika pemesanan dalam bentuk kain saja, maka pengerjaan kami membutuhkan waktu 1 bulan.Kemudian, apabila cuaca sedang memasuki musim penghujan kami akan meminta waktu pengerjaan ditambah 2 minggu dari waktu normal. Karena pekerjaan cetak batik dengan metod manual memerlukan cuaca yang baik.
Selanjutnya, untuk batik kantor dengan proses jahit kami memerlukan waktu 1 bulan setengah hingga 2 bulan. Hal tersebut bergantung kepada jumlah pemesanan dan juga cuaca. Pekerjaan batik dengan metode manual masih memerlukan panas matahari yang terik. Untuk pembuatan dengan metode mesin tidak memerlukan panas matahari. Untuk pemesanan hanya bentuk kain saja kami memerlukan waktu 1 bulan baik dengan metode mesin maupun manual.
Pada pemesanan batik umroh biasanya hanya memesan dalam bentuk kain saja. Karena, travel umroh membebaskan jamaah nya untuk menjahit sendiri sesuai dengan ukuran dan keutuhan masing-masing jamaah. Dalam pemesanan kain saja dengan proses mesin maupun manual adalah 1 bulan untuk waktu produksi. Jika pemesanan dalam jumlah banyak dan masih dalam musim penghujan, untuk pekerjaan secara manual kami meminta tambahan waktu sebanyak 2 minggu.
Sebelum anda melakukan pemesanan batik, sebaiknya anda mengetahui waktu produksi yang kami butuhkan dalam memproduksi batik. Sehingga, waktu cukup maupun tidak terlalu mepet dari waktu anda membagikan seragam batik.
Desain Batik
Untuk batik sekolah, dalam hal desain sebaiknya menyesuaikan dari beberapa hal. Pertama apabila batik anda tujukan untuk batik PAUD dan TK, maka sebaiknya gunakan lah motif dan warna yang cerah. Karena hal ini mencerminkan suasa belajar sambil bermain pada siswa dan siwsi PAUD dan TK. Banyak juga pelanggan yang menggunakan warna dasar atau warna dominan sesuai dengan jenjang pendidikan, seperti warna dominan merah untuk batik SD, warna dominan biru dongker untuk batik SMP dan warna dominan abu-abu untuk SMA.
Pada batik Kantor yang kami sarankan adalah gunakan lah desain batik yang memiliki motif sesuai dengan jasa atau layanan yang anda berikan. Salah satu contoh, jika perusahaan anda menjual alat kesehatan, maka anda dapat memasukkan gamabr alat kesehatan pada motif batik anda. Selain itu, gunakan lah juga warna pada batik sesuai dengan warna khas perusahaan anda. Seragam batik kantor yang baik dan menarik juga akan memberikan kesan yang baik kepada masyarakat yang melihat batik anda.
Untuk batik umroh, saran kami gunakan lah desain batik yang simple namun berbeda dengan kebanyakan seragam batik umroh lainnya. Kemudian dalam memasukkan logo ke dalam motif batik sebaiknya anda pikirkan dengan matang. Ada beberapa travel umroh yang memang ingin memasukkan logo ke dalam motif batik untuk mengiklankan travel umroh kepada maskyarakat luas. Namun, ada juga yang tidak memasukkan logo agar batik yang travel umroh bagikan bisa pjamaah gunakan di luar kegiatan umroh, seperti berpergian ke mall ataupun ke udanga pernikahan. Anda dapat melihat beberapa hasil desain dan hasil jadi batik kami sebagai Cetak Seragam Batik dengan klik link desain.
Jenis Bahan Batik
Dalam pesanan batik sekolah saran kami gunakan lah jenis bahan katun 100 persen, Hal tersebut kami sarankan agar para siswa dan siswi nyaman menggunakan ya pada saat belajar maupun di luar jam belajar. Untuk batik PAUD dan TK anda dapt mempertimbangkan memakai bahan TC. Walaupun bahan TC tidak senyaman bahan katun 100 persen, namun bahan ini memiliki sifat warna yang cerah. Sehingga, lebih menimbulkan kesan ceria untuk seragam anak TK maupun PAUD. Selain itu, untuk anak TK dan PAUD jam belajar tidak selama seperti anak SD, SMP dan SMA.
Untuk pesanan batik kantor yang kami sarankan adalah jenis bahan katun 100 persen juga. Namun yang kami sarankan adalah jenis primisima. Bahan primisima adalah bahan katun 100 persen yang paling baik yang kami miliki. Bahan primisima memiliki kerapatan konstruksi benang yang sudah baik. Selain itu bahan primisima ini memiliki tingkat kehalusan yang sangat baik, sehingga orang awam pun jika memegang sudah mengetahui bahwa bahan ini adalah bahan yang bagus.
Pada batik umroh dalam hal jenis bahan kami kembalikan kepada selera pelanggan kami. Pelanggan dapat memilih bahan katn 100 persen ataupun bahan silky. Bahan silky adalah bahan yang biasa orang sebut semi sutera. Bahan ini terbuat dari jenis plastik yang berkualitas tinggi hingga menyerupai sutera. Beberapa orang menyukai bahan yang seperti ini karena lebih terlihat elegan.
Printing Batik
Sampai sini kami tuliskan artikel ini. Semoga apa yang kami sudah tuliskan di atas dapat bermanfaat khusus nya untuk pelanggan kami yang ingin memesan seragam batik. Selain itu kami secara umum juga berharap bahwa artikel ini dapat berguna untuk masyarakat luas yang ingin mengethaui mengenai batik printing.
Untuk lebih lengkapnya anda dapat melihat cara pemesanan pada konveksi batik (dot) com secara lengkap Cara Pemesanan. Kemudian anda dapat menghubungi kami pada nomor 081310286881 atau lebih lengkapnya anda dapat melihat hubungi kami untuk mengetahui lebih lanjut tentang Cetak Seragam Batik. Untuk pelanggan yang berada di Solo, pelanggan bisa juga berkunjung ke kantor batik solo.