Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kami ucapkan juga salam sejahtera kepada para pembaca artikel Konveksi Batik Murah Bogor.
Dalam kesempatan kali ini, kami akan kembali memberikan penjelasan terkait hal-hal yang ada pada pemesanan batik custom. Pelanggan yang baru membuka artikel ini pasti bertanya apa itu batik custom? jawabannya adalah batik yang bisa pelanggan pesan dengan keinginan pelanggan sendiri.
Keinginan pelanggan sendiri bisa pelanggan tentukan pada beberapa hal, seperti motif batik, jenis kain batik dan juga jenis jahitan batik. Perbedaan dari batik custom dengan batik pada pasaran adalah pelanggan bisa memesan batik dengan motif yang hanya pelanggan miliki sendiri.
Pemesanan batik custom yang kami terima biasanya adalah pesanan batik untuk sekolah, travel umroh dan juga perusahaan. Untuk menjelaskan secara lebih mendalam, mari kita bahas pada bagian di bawah.
Sebelum kita masuk ke dalam penejalasan, ada baiknya pelanggan membaca ketentuan dari pemesanan batik yang kami miliki. Pelanggan dapat membaca ketentuan tersebut pada bagian bantuan pemesanan.
Salah Satu Contoh Hasil Jadi Konveksi Batik Dengan Harga Murah!
Ini adalah bagian utama dari artikel Konveksi Batik Murah Bogor. Bagian ini akan menjelaskan salah satu contoh pemesanan batik custom yang pernah kami terima.
Secara khusus kami menyarankan artikel ini untuk pelanggan yang belum pernah memesan batik agar mengetahui hal-hal yang ada pada batik custom. Namun, pelanggan yang pernah memesan pun bisa membaca artikel ini untuk mencari referensi yang baik yang bisa pelanggan terapkan pada pesanan batik selanjutnya.
Gambar di atas adalah salah satu contoh pesanan batik yang pernah pelanggan pesan kepada kami. Pesanan di atas adalah untuk seragam batik sekolah. Salah satu pesanan yang paling sering pelanggan pesan adalah seragam batik sekolah.
Motif Batik Dengan Logo Sekolah
Seperti yang sudah kami sampaikan sebelumnya, pelanggan bisa memesan batik dengan motif yang pelanggan inginkan. Motif yang pelanggan inginkan bisa berasal dari desain yang sudah pelanggan miliki dan yang kami sediakan.
Pesanan kali ini, pelanggan memilih motif batik dari desain yang kami miliki pada katalog motif umum. Kemudian, motif yang pelanggan inginkan pun termasuk memasukkan logo pada seragam batik.
Kebetulan, contoh kali ini pelanggan kami hanya ingin memasukkan logo pada bagian kantong saja. Ada beberapa pelanggan yang menyukai konsep logo seperti ini.
Biasanya, pelanggan seperti ini lebih menyukai desain batik yang simple dan tidak terlalu ramai. Jika pun pelanggan ingin memesan batik dengan logo menyebar, kami bisa membuatkannya untuk pelanggan.
Desain kali ini menggunakan 1 warna saja, yaitu hijau. Walaupun ada warna putih di sana, namun warna putih tidak terhitung sebagai warna produksi karena menggunakan warna dasar kain.
Pelanggan bisa menentukan juga warna apa yang ingin pelanggan gunakan pada pesanan batik custom. Tentunya, desain batik yang kami berikan sebagai Konveksi Batik Murah Bogor memiliki kualitas yang baik.
Pelanggan bisa membaca topik mengenai desain batik secara lengkap pada artikel penjelasan lengkap desain batik.
Jenis Kain Batik
Hal kedua yang bisa pelanggan tentukan sendiri adalah pada jenis kain apa batik ingin pelanggan cetak. Untuk batik sekolah, pertimbangan yang sering kami temui dari pelanggan kami dalam menentukan jenis kain adalah harga yang kami berikan.
Pelanggan yang lebih memilih untuk memesan dengan harga paling murah, tentu memilih bahan prima mesres. Bahan prima mesres adalah bahan paling standar yang kami miliki dari jenis kain katun 100 persen.
Meskipun bahan ini adalah bahan yang paling standar, namun sudah termasuk bahan yang sangat baik dan layak. Berbeda dengan batik yang ada di pasaran yang banyak menggunakan bahan di bawah standar yang kami miliki sebagai Konveksi Batik Murah Bogor.
Jika pelanggan memiliki budget yang cukup untuk memesan batik pada bahan di atas prima mesres, kami menyarankan pelanggan untuk memilihnya. Untuk membaca lengkap terkait jenis bahan batik yang kami sediakan, pelanggan bisa membuka artikel penjelasan lengkap jenis kain batik.
Jenis Jahitan Batik
Pemesanan pada gambar di atas menggunakan jenis jahitan kemeja bisa dengan menggunakan lengan panjang. Pelanggan kami kali ini memesan untuk kebutuhan sekolah Madrasah Ibtidaiyah atau setara dengan Sekolah Dasar.
Biasanya sekolah dengan bentuk madrasah memesan batik dengan lengan panjang untuk laki-lakinya. Selain itu, biasanya pelanggan memesan seragam batik perempuan untuk madrasah dalam bentuk gamis.
Pelanggan bisa memesan batik pada kami tidak mesti dalam bentuk jahitan kemeja biasa saja, namun bisa juga dalam bentuk jahitan lain. Memang umumnya pesanan batik untuk sekolah para pelanggan kami memesan jika tidak jenis jahitan biasa atau gamis untuk madrasah saja.
Jahitan yang lebih unik biasanya dipesan oleh para pelanggan yang memesan seragam batik kantor. Semua jenis jahitan yang kami berikan sebagai Konveksi Batik Murah Bogor tentunya sudah berkualitas baik.
Mari Pesan Seragam Batik Pada Konveksi Batik Untuk Para Pelanggan Di Bogor!
Itulah tadi penjelasan dari artikel ini. Semoga apa yang sudah kami sampaikan pada bagian di atas bisa berguna untuk para pelanggan kami.
Untuk lebih lengkapnya anda dapat melihat cara pemesanan pada konveksi batik (dot) com secara lengkap di Cara Pemesanan. Kemudian, anda dapat menghubungi kami pada nomor 081310286881 atau lebih lengkapnya anda dapat melihat hubungi kami untuk mengetahui lebih lanjut tentang Konveksi Batik Murah Bogor.
Walaupun artikel ini kami tujukan untuk pelanggan di Bogor, namun kami juga melayani pemesanan batik di seluruh Indonesia. Untuk pelanggan yang berada dekat di Solo, pelanggan bisa menghubungi kantor kami di Solo dengan klik link jasa cetak batik solo.